Senin, 25 Februari 2013

Hantam Southampton, Newcastle United Jauhi Degradasi


Pertandingan sempat berjalan menyengit sebelum penatli Yohan Cabaye dan sebiji gol bunuh diri pemain Southampton mengantar raihan tiga poin krusial bagi Newcastle United.

EPL; Papiss Cisse; Newcastle United v Southampton

Newcastle United memastikan tiga poin di St James Park usai memukul Southampton 4-2 dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (24/2).

Kemenangan ini sangat berarti bagi tuan rumah, pasalnya kini Newcastle menjauh dari jerat degradasi. Saat ini The Toons mengantungi poin 30, merangkak dua tangga ke posisi 14. Adapun Southampton kini turun ke posisi 16, mengoleksi poin 27. 

Meski bermain di depan publik sendiri, Southampton justru lebih pede di awal-awal laga. Buktinya, pada menit ketiga mereka unggul lebih dulu berkat aksi Morga Schneiderlin meneruskan umpan tandukan dari Rickie Lambert.

Newcastle tersentak. Moussa Sissoko langsung melegakan publik tuan rumah di menit ke-33 lewat sepakannya dari jarak dekat yang tak mampu diredam oleh  Kiper Artur Boruc. 1-0 Newcastle memimpin.

Tiga menit seblum kedua tim masuk ruang ganti Papiss Demba Cisse berhasil membalikkan skor setelah menyambut umpan tendangan bebas yang diayunkan oleh Robert Elliot.  Paruh pertama pun rampung dengan kemenangan tuan rumah 2-1.

Memasuki interval kedua, tepatnya di menit ke-50 Southampton kembali menghadirkan kejutan dengan sanggup menyeimbangkan keadaan. Crossing Adam Lallana dapat diteruskan Rickie Lambert menjadi gol penyama. 

Newcastle yang tak ingin menanggung malu di rumah sendiri akhirnya bangkit dengan mampu mencetak dua gol penting yang membawa mereka meraup tiga poin. 

Di menit ke-67 sepakan penalti Yohan Cabaye memaksa kiper Boruc memungut bola kali ketiga. Penatli ini didapat setelah Daniel Fox menyentuh bola di area terlarang.

11 menit menuju bubaran, kengototan Newcastle meraih poin maksimal pun terjawab. Sebuah gol bunuh dari Jos Hooiveld kini mengubah skor menjadi 4-2. Sampai pertandingan rampung, Newcastle sukses mempertahankan surplus.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar