Selasa, 30 April 2013

Gareth Bale Bicara Soal Tendangan Bebasnya


Gareth Bale kini makin diandalkan Tottenham Hotspur dalam situasi-situasi bola mati. Sebenarnya apa rahasia di balik keahlian Bale bikin gol lewat tendangan bebas?

Selain Kyle Walker, Bale adalah pemain Spurs yang sering diberi kepercayaan untuk mengeksekusi tendangan bebas pada musim ini. Hal ini bukannya tanpa alasan. Dari hari ke hari, kualitas tendangan bebas Bale memang terus meningkat.

Spurs bahkan pernah mendapatkan kemenangan hanya karena tendangan bebas pemain asal Wales itu. Ketika bertemu Lyon di Liga Europa, dua tembakan Bale dari bola mati memastikan The Lilywhites menang 2-1.

Kendati Bale terlihat menggunakan teknik tinggi ketika mengambil tendangan bebas, dia ternyata tak tahu ke mana tembakannya akan mengarah.

"Saya tak tahu ke mana bola akan melaju," aku Bale sambil tertawa, seperti dikutip The Sun.

"Anda bisa menendangnya ke kanan dan kemudian bola melaju ke kiri. Kadang-kadang berhasil, kadang-kadang terlihat bodoh," lanjutnya.

"Namun, itu adalah senjata bagus untuk dimiliki. Kalau saya menendangnya dengan baik, maka itu adalah peluang bagus untuk merepotkan kiper dan bola masuk gawang," kata pemain berusia 23 tahun ini.

Bale tidak begitu saja mendapatkan keahlian dalam mengeksekusi tendangan bebas. Dia berlatih keras dalam waktu yang tidak sebentar dan mempelajari teknik yang dipakai jagoan-jagoan free kick lain seperti Juninho Pernambucano dan Cristiano Ronaldo.

"Sulit menjelaskan bagaimana Anda melakukannya. Anda melihat katup bola, permukaan tanah, segalanya, dan Anda terus melatih teknik," terangnya.

"Yang pertama melakukannya adalah Juninho di Lyon, kemudian Ronaldo membawanya ke level berikutnya," ujar Bale.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar